spasi spasi

Bagai kumpulan text, perlu ruang kosong untuk dapat membacanya dengan jelas.

Bagai lokasi, perlu jarak untuk membuatnya tidak sesak.

Bagai runutan peristiwa, perlu jeda untuk mampu mengenang episode yang sudah dilalui.

Bagai gerak, perlu kejap tarikan nafas untuk terus melaju

Friday, April 25, 2008

Memberi Nama untuk Buah Hati

s.p.a.s.i...s.p.a.s.i

Pastinya, hadiah pertama untuk karunia ALLAH yang indah ini adalah nama. Nama terbaik yang mengandung doa dan harapan dari orang tua untuk anaknya.

Memberi nama anak kadang terinspirasi dari hal lain. Misalkan sepupuku, yang diberi nama belakang 'Ardonis' oleh ayahnya, dengan harapan sang anak akan sepintar teman kuliahnya yang bernama Ardonis. Ada lagi yang terinspirasi dari nama pahlawan. artis, atau mungkin..hm... mantan pacar, hwe..he..

Tapi untukku, kriteri aku dan suami memberi nama untuk anak adalah :
1. Mengandung makna / doa yang bagus.
2. Nama yang unik, tapi teteup bernuansa Indonesia.

Walaupun kehadiran buah hati pertama kami diperkirakan November 2008, namun Alhamdulillah saat ini udah ada kandidat nama, 1 untuk perempuan, dan 1 untuk laki-laki. Insya ALLAH nama yang indah, karena ada doa dan harapan kami di dalamnya.

Yaa Rabb, jadikan buah hati kami adalah anak yang shaleh yang mencintai ALLAH dan Rasulnya, dan turunkan semua kebaikan yang ada pada kami untuk dirinya, dan hindarkan kekurangan yang ada pada kami dari dirinya.

Amien.
WA Lt. 11 jam 12.14
25 april 2008

No comments: